6 Manfaat yang Akan Didapat Jika Kita Menghargai Pendapat Orang Lain.
6 Manfaat yang Akan Didapat Jika Kita Menghargai Pendapat Orang Lain.
6 Manfaat yang Akan Didapat Jika Kita Menghargai Pendapat Orang Lain.

Menghargai pendapat orang lain merupakan salah satu bentuk sikap toleransi. Sikap ini menunjukan rasa saling menghargai antar sesama manusia. Walaupun terkadang kita berbeda pendapat, namun tetap hubungan baik ini harus senantiasa kita jaga. Menghargai orang lain memang tidak semudah yang di bayangkan. Kadang ada saja sifat di mana kita tidak bisa menghargai pendapat orang lain. Mungkin salah satu yang menjadi penyebabnya adalah karena ego kita sendiri. Sahabat pembaca yang budiman, dalam kesempatan kali ini saya akan membagikan 6 daftar manfaat yang akan di dapat, bila menghargai pendapat orang lain.

1. Terbentuknya jiwa solidaritas yang tinggi Tidak bisa di pungkiri, rasa solidaritas, semangat persatuan, dan jiwa korsa, semua terbentuk karena sikap saling menghargai antar sesama. Bila anda pernah tergabung dalam sebuah organisasi, tentu anda paham ini. Dengan menjadi pribadi yang selalu menghargai pendapat orang lain, rasa persatuan di dalam sebuah organisasi akan terjalin dengan baik.

2. Menjadikan hidup lebih tenang Manfaat menghargai pendapat orang lain yang kedua yaitu dapat menjadikan hidup lebih tenang. Tenang dalam artian, pikiran fresh tidak ada yang membebani. Sikap kita menghargai pendapat orang lain secara tidak sadar juga berpengaruh terhadap otak kita. Dengan menghargainya, kita tidak akan menganggap persoalan orang lain sebagai masalah, justru kita menjadikanya sebagai persoalan yang baik.

3. Mempersatukan perbedaan yang ada. Hidup dan berinteraksi dengan banyak orang, tentu tidak lepas dari berbagai macam perbedaan yang ada. Perbedaan itu bukan hanya dari segi fisik (warna kulit, wajah, dan kondisi tubuh), melainkan juga perbedaan lain seperti ras, suku, agama, dan budaya. Kita semua mungkin bebeda, namun dengan cara saling menghargai, maka rasa persatuan di dalam diri kita akan tumbuh. Sehingga persaudaraan antar sesama pun akan terjalin.

4. Kita akan dihargai banyak orang Ada hukum sebab akibat disini, di mana jika anda menghargai orang lain, anda pun akan dihargai orang lain. Berbuat baik kepada orang lain, suatu hari perbuatan kita pun akan di balas orang lain. Sudah jelas disini, dengan menghargai pendapat orang lain, maka kita secara tidak sadar menumbuhkan aset, dimana kita akan saling mendapatkan kepercayaan antar sesama manusia.

5. Mendapatkan banyak teman Beragam prilaku yang kita lakukan setiap hari, akan berpengaruh besar terhadap lingkungan dan hubungan kita dengan orang lain. Sikap saling menghargai disini merupakan sikap yang baik dan positif. Dengan sikap seperti ini, sudah pasti akan berdampak baik bagi diri kita. Sehingga kita akan menjadi pribadi yang disukai banyak orang.

6. Terlihat lebih bijak dan dewasa Sikap kita menghargai pendapat orang lain, akan memunculkan aura baik di dalam diri kita. Secara tidak sadar, kita akan terlihat lebih dewasa dan bijaksana. Percaya atau tidak, ini sering terjadi pada diri seseorang. Kewibawaan bisa di dapat dengan banyak cara, dan salah satunya adalah dengan cara menghargai pendapat orang lain.

Sumber : https://www.slideshare.net/RoliSupiawan/kumpulan-artikel-pengembangan-diri-dan-motivasi

Komentar
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar